Jambore Pramuka Muslim Dunia atau World Moslem Scout Jambore mengajak seluruh pengusaha di Indonesia untuk ikut berpartisipasi dengan tenant expo selama penyelenggaraan acara pada 9-14 September 2025 di Bumi Perkemahan CIbubur. Ketua Divisi Expo WMSJ, Yugo menjelaskan bahwa saat ini hanya tersisa sedikit dan akan ditutup pada awal Agustus mendatang.
“Ayo bergabung sebagai Tenant di World Muslim Scout Jamboree Expo 2025, event pertama di Indonesia yang mempertemukan seluruh Pramuka Muslim Internasional Terbesar di Indonesia!” kata Yugo dalam keterangan pers, Sabtu (26/7/2025).
Yugo menjelaskan bahwa sudah ada ribuan perusahaan berskala nasional yang bergabung. Hal itu dikarenakan jumlah peserta lebih dari 15 ribu yang berasal dari berbagai provinsi dan negara dunia. Menurutnya jumlah tersebut menjadi daya tarik pasar tersendiri.
“Menjangkau lebih dari 15.000 peserta pramuka Muslim dari 57+ negara dari kurang lebih 1.000 Lembaga Pendidikan Islam Seluruh Indonesia. Selain itu, jumlag tersebut dapat terusterus bertambah dengan tingginya interaksi di luar peserta, sepertu alumni Gontor, wali peserta hingga masyarakay sekitar,” terangnya.
Dengan jumlah tersebut, Yugo menyebut perusahaan tidak hanya sekedar berdagang atau menjual produk, namun juga membangun jaringan pelanggan baru.
“Meningkatkan brand awareness dan peluang bisnis Anda di pasar global,” katanta.
Dia mengingatkan bahwa hingga akhir Juli ini, hanya tersisa sedikit expo maupun tenant yang bisa diakses oleh masyarakat.
“Hanya tersisa sedikit slot untuk membuka tenant, persediaan terbatas dan segera amankan posisi terbaik Anda. Hubungi kami untuk detail proposal lengkap: 0811 8086 005 / 0819 227 0505 / 0851 6961 3748 / 0822 9862 2998 dan email di [email protected],” jelasnya.